Blog

Makna Kesuksesan

30/03/2012 13:35

MAKNA KESUKSESAN.

Tak dapat dipungkiri sebagian besar orang saat ini, menilai kesuksesan seseorang itu, dari materi yang diperolehnya, seberapa banyak aset yang dimiliki. Namun jika kita mau membuka hati dan pikiran kita, maka akan nampak di dalam hati kita yang paling dalam, apa sih sukses itu?.

Dari sini kita bersyukur bahwa Allah SWT, memberi talenta pada setiap orang berbeda-beda, bagi yang suka menyanyi diberi kesuksesan, bagi yang suka menulis ada kesuksesan, yang suka menghibur (pelawak) ada kesuksesan, bagi yang suka mengajar dikasih kesuksesan dan banyak lagi yang tidak bisa kita hitung kesuksesan setiap orang.

Apapun yang diberikan Allah SWT, jika kita mensyukurinya dan bisa berbagi dengan orang lain, maka akan membawa kebahagiaan & kesejahteraan untuk kita, itulah MAKNA KESUKSESAN.

 

Sumber :  Lailatul Qodriyah.

Renungan Akhir Tahun 2011

29/12/2011 09:00

”Kenyataan hari ini adalah mimpi hari kemarin. Mimpi hari ini adalah Kenyataan Hari esok”

(Haqooiqul yaumi ahlaamul amsi. Ahlaamul yaumi haqooiqul ghodi),”Hasan Al Bana*Ulama Mesir”

 

Akhir tahun seperti ini adalah saat yang penting untuk introspeksi atas prestasi yang telah kita capai hingga saat ini dan pada saat yang sama berani merencanakan untuk kemakmuran kita di tahun mendatang. Jadi, mumpung masih ada waktu mari kita luangkan waktu untuk sejenak menyepi dan membuat big picture, visi atau impian yang kita inginkan untuk kemakmuran kita di tahun mendatang. Atau dalam bahasa agama, mulailah dengan niat atau nawaitu seperti yang disampaikan dalam hadist arbain an nawawi : “Sesungguhnya amal itu tergantung pada niatnya……”.

 

Sebagai penggugah, Bill Gates pernah bermimpi suatu saat dapat menghadirkan komputer ke rumah-rumah. Sesuatu yang dianggap sulit diwujudkan pada masa itu. Mimpinya itu hari ini menjadi kenyataan dengan menjadikannya sebagai orang terkaya di dunia. Perlu diingat, mimpi dapat mengubah hidup seseorang.

 

Begitu juga dengan Oprah winfrey, siapa yang tidak kenal nama ini. Pada usia 9 tahun, Oprah mengalami pelecehan sexual, dia diperkosa oleh saudara sepupu ibunya beserta teman-temannya dan terjadi berulang kali. Di usia 13 tahun Oprah harus menerima kenyataan hamil dan melahirkan, namun bayinya meninggal dua minggu setelah dilahirkan. Ia memiliki obsesi menjadi manusia sukses yang punya karakter dan ia berhasil.

 

Masih banyak lagi kisah-kisah luar biasa berhasil diwujudkan orang-orang sukses karena dalam dirinya tertanam mimpi, obsesi dan harapan. Itulah energi yang menghantarkan mereka ke puncak kesuksesan. Mereka berhasil keluar dari derita, mereka berhasil mendobrak pintu kelemahan, mereka mampu mewujudkan harapannya menjadi kenyataan. Mulailah membuat impian sekarang juga dan raih keajaiban dalam kehidupan kita berikutnya yang lebih baik, lebih makmur dan lebih bermanfaat. [sumber: Arif Prasetyo Aji]

 

Buatlah PERUBAHAN.

Akhir tahun 2011 tinggal menghitung  hari. Tahun 2011 telah kita lalui dengan kerja keras dan kerja cerdas, di dalamnya penuh tawa, sedih, senang, susah, harapan dan impian. Buatlah sebuah PERUBAHAN di tahun 2012, karena yang abadi di dunia ini hanyalah PERUBAHAN, setiap saat, setiap waktu, setiap hari, setiap minggu bahkan setiap bulan, selalu ada PERUBAHAN.

Apakah kita akan menjadi motor perubahan, mendiamkan perubahan, melawan perubahan atau TERGILAS oleh perubahan itu sendiri.

 

MENGAPA HARUS BERUBAH ?

  1. Karena PERUBAHAN Mutlak Dilakukan: Siapapun yang masih mempertahankan cara-cara lama, maka dia tidak akan bisa bertahan.
  1. Karena PERUBAHAN Membawa Pembaharuan: Dengan mengubah diri, maka kita tidak menjadi terasing dengan dunia luar dan dapat membawa pembaruan.
  1. Karena PERUBAHAN Memberikan Harapan: Siapapun yang menjanjikan perubahan tentu memberikan harapan, akan tetapi semuanya belum tentu mampu mengendalikan perubahan itu sendiri.

 

Jangan takut dengan perubahan, hadapi perubahan dengan sebuah perencanaan. Ada ungkapan yang mengatakan : “Barang siapa yang hari ini lebih baik daripada hari kemarin, maka ia merupakan orang yang beruntung. Kalau sama saja, Dia adalah orang yang merugi. Kalau lebih buruk, Dia adalah orang yang celaka”.

 

Untuk menyambut datangnya tahun baru 2012, mari kita sejenak merenungkan sudah sampai mana diri kita dan sebesar apa pengabdian kita kepada Allah SWT yang memberikan hidup dan kehidupan kepada kita selama tahun ini. Dan kemudian menatap masa depan dengan segera merajut impian dan meretas kehidupan dengan selalu melakukan PERUBAHAN dengan berfikir serta bertindak positif. Kebahagiaan, kesuksesan dan kemakmuran insyaallah tinggal menunggu waktu.

 

BRAVO URINDO…MAJU FTI.

 

Salam hangat

Tata Sutabri

SELAMAT TAHUN BARU HIJRIAH 1433 H

27/11/2011 16:01

Ass.wr.wb…salam sejahtera untuk teman-teman shohib muslim.

 

SELAMAT TAHUN BARU HIJRIAH 1433 H.

Jadikanlah MOMENTUM ini sebagai awal HIJRAH untuk menuju sebuah PERUBAHAN dan Jagalah hati kita agar selalu ISTIQOMAH dan memberi manfaat kebaikan bagi orang lain. INSYA ALLAH.

 

Seperti untaian kata bijak :

KERANG tak pernah menyesal ketika harus kehilangan MUTIARA nya,

DAUN pun tak pernah menyesal ketika harus gugur dari POHON nya,

MATAHARI juga tak pernah menyesal ketika senja MENJEMPUT nya,

begitu pula ES tak pernah menyesali ketika harus MENCAIR.

 

Tapi manusia akan menyesal, jika tidak saling mendoakan antar sesama,

Maka jika ALLAH maha pengampun, bagaimana dengan kita ?.

 

Menjelang TAHUN BARU HIJRIAH, izinkanlah saya menghaturkan senandung DOA kepada ALLAH SWT untuk saudaraku seiman dan teman-teman.

Ya ALLAH…muliakanlah saudaraku yang membaca BLOG ini. Bahagiakanlah keluarganya, berkahi hidupnya, wujudkan impiannya, limpahkan rezekinya, sehatkan jasmaninya, kuatkan imannya, tinggikan derajatnya, kabulkan doanya dan eratkan tali silaturahmi kami di TAHUN BARU ISLAM yang penuh berkah dan RahmatMU Ya ALLAH.

 

Mohon Maaf Lahir Bathin, atas segala kesalahan, kekurangan dan kekilafan.

Wassallamu’alaikum wr.wb…

 

Salam hangat

Tata Sutabri

TAUSIAH JUMAT

31/05/2011 10:41

Ass.wr.wb...salam sejahtera untuk semua

 

Ya ALLAH, bila ingat kelalaian, ketidak seriusan dalam melaksanakan amanah dan kewajiban-kewajiban kami kepadaMU, serta apa yang akan terjadi dengan kehidupan akhirat nanti...terasa umur ini seakan menyempit hanya menjadi hitungan jam, dan bumi menyempit menjadi hanya setapak...maka berfikir hari ini lebih baik daripada berhitung hari esok akan datang.

 

Mari kita saling mendoakan agar kita dapat selalu istiqomah dalam beramal ibadah, menjalankan segala perintah ALLAH SWT dan menjauhi serta meninggalkan larangan-laranganNYA, tanamkan kebaikan bagi diri sendiri dan sesama.

 

Semoga Bermanfaat.

 

Salam hangat

Tata Sutabri

 

Kutipan Tausiah JUM'AT

09/05/2011 15:17

Ass.wr.wb...salam sejahtera untuk semua,

 

Tuliskan rencana hidupmu dengan sebuah pensil, tapi serahkan "penghapusnya" kepada ALLAH SWT, mintakan DIA menghapus bagian-bagian yang salah menurutNYA dan menggantinya dengan rencanaNYA yang "INDAH, BAIK & BENAR" dalam hidupmu.

Semoga bermanfaat.

 

Salam hangat

Tata Sutabri

Penyemangat Kerja

23/03/2011 16:48

Ass.wr.wb...salam sejahtera untuk semua

 

Kata penyemangat dalam bekerja.

 

Bukan karena hari ini indah, kita bahagia.

Tapi karena “kita bahagia” hari ini menjadi indah.

 

Bukan karena tidak ada rintangan, kita menjadi optimis.

Tapi karena “kita optimis” rintangan menjadi tidak ada

 

Bukan karena mudah, kita yakin bisa.

Tapi karena “kita yakin bisa” semuanya menjadi mudah.

 

            Bukan karena semua baik, kita tersenyum

            Tapi karena “kita tersenyum”, maka semua menjadi baik

 

Tetaplah optimis menatap hari esok. Yakinlah ALLAH SWT selalu bersama kita

Selamat bekerja dan “berjuang” selalu di jalan ALLAH SWT.

 

SEMOGA BERMANFAAT

 

Salam hangat

Tata Sutabri - Yayasan AMANAH

Kutipan Tausiah Perkawinan

18/03/2011 17:34

Ass.wr.wb...Salam Sejahtera untuk semua.

Kutipan Tausiah Perkawinan :
Istri yang kamu nikahi tidaklah semulia KHADIJAH, tidaklah setaqwa AISYAH, tidaklah setabah FATIMAH. Istrimu hanya wanita akhir zaman yang punya cita-cita menjadi SHALIHAH.

Perkawinan mengajarkan kita, kewajiban bersama. Istri menjadi tanah, suami langit penaungnya, istri ladang tanaman, suami pemagarnya. Seandainya istri tulang yang bengkok, hati-hatilah meluruskannya.

Suami yang menikahimu tidaklah semulia Muhammad SAW, tidaklah setaqwa IBRAHIM, pun tidaklah setabah AYUB. Suamimu hanyalah pria akhir zaman yang punya cita-cita membangun keturunan yang SHALEH.

Pernikahan mengajarkan kita kewajiban bersama. Suami adalah nahkoda kapal, istri navigatornya. Seandainya suami lupa bersabarlah memperingatkannya.

SEMOGA BERMANFAAT.

Salam hangat
Tata Sutabri – Yayasan AMANAH

Petuah Orang Bijak

16/02/2011 11:55

PETUAH ORANG BIJAK

 

Ass.wr.wb…salam sejahtera untuk semua

 

Ada beberapa petuah orang bijak, yang dapat kita renungkan sebagai suatu pembelajaran :

 

1.       Eksistensi manusia bukan karena keberadaannya tetapi karena kebermaknaannya. Orang biasa mencari kebahagiaan orang bijak menciptakan kebahagiaan (James Oppenheim)

2.       Ada 2 ciri kebahagiaan, semakin banyak hartanya semakin meningkat kedermawanannya, semakin tinggi kedudukannya semakin rendah hatinya (Dzunan Al Misri)

3.       Ada 3 jenis kawan ; (1) yang selalu menemani, selamanya saat hidup dan mati adalah AMAL, (2) yang menemani sampai kita wafat adalah harta benda, (3) yang menemani sampai pintu kubur adalah keluarga (ulama)

 

Semoga bermanfaat untuk semua yang membaca BLOG ini.

sumber : kutipan tausiah jumat

 

Salam hangat

Tata Sutabri – Yayasan DULUR SALEMBUR

Parade Tata Sutabri

15/06/2010 18:18

Parade Tata Sutabri.

 

tatasutabri.TATASUTABRI.tAtAsUtAbRi.TaTaSuTaBrI.taTAsuTAbrI.

TAtaSUtaBRi.TATAsutabri.tataSUTABRI.sutabritata.tatasutabri.

TATASUTABRI.tAtAsUtAbRi.TaTaSuTaBrI.taTAsuTAbrI.TAtaSUtaBRi.

TATAsutabri.tataSUTABRI.sutabritata.tatasutabri.TATASUTABRI.

tAtAsUtAbRi.TaTaSuTaBrI.taTAsuTAbrI.TAtaSUtaBRi.TATAsutabri.

tataSUTABRI.sutabritata.tatasutabri.TATASUTABRI.tAtAsUtAbRi.

TaTaSuTaBrI.taTAsuTAbrI.TAtaSUtaBRi.TATAsutabri.tataSUTABRI.

sutabritata.tatasutabri.TATASUTABRI.tAtAsUtAbRi.TaTaSuTaBrI.

taTAsuTAbrI.TAtaSUtaBRi.TATAsutabri.tataSUTABRI.sutabritata.

TATASUTABRI.tAtAsUtAbRi.TaTaSuTaBrI.taTAsuTAbrI.TAtaSUtaBRi.

TATAsutabri.tataSUTABRI.sutabritata.tatasutabri.TATASUTABRI.

tAtAsUtAbRi.TaTaSuTaBrI.taTAsuTAbrI.TAtaSUtaBRi.TATAsutabri.

tataSUTABRI.sutabritata.tatasutabri.TATASUTABRI.tAtAsUtAbRi.

TaTaSuTaBrI.taTAsuTAbrI.TAtaSUtaBRi.TATAsutabri.tataSUTABRI.

sutabritata.tatasutabri.TATASUTABRI.tAtAsUtAbRi.

 

Menembus Keterbatasan

07/06/2010 15:07

MENEMBUS KETERBATASAN

 

Kutu anjing adalah binatang yang mampu melompat 300 kali tinggi tubuhnya. Namun, apa yang terjadi bila ia dimasukan ke dalam sebuah kotak korek api kosong lalu dibiarkan disana selama satu hingga dua minggu? Hasilnya, kutu itu sekarang hanya mampu melompat setinggi kotak korek api saja!
Kemampuannya melompat 300 kali tinggi tubuhnya tiba-tiba hilang.

Ini yang terjadi. Ketika kutu itu berada di dalam kotak korek api ia mencoba melompat tinggi. Tapi ia terbentur dinding kotak korek api. Ia mencoba lagi dan terbentur lagi. Terus begitu sehingga ia mulai ragu akan kemampuannya sendiri.

Ia mulai berpikir, "Sepertinya kemampuan saya melompat memang hanya segini." Kemudian loncatannya disesuaikan dengan tinggi kotak korek api. Aman. Dia tidak membentur. Saat itulah dia menjadi sangat yakin, "Nah benar kan ?
Kemampuan saya memang cuma segini. Inilah saya!"

Ketika kutu itu sudah dikeluarkan dari kotak korek api, dia masih terus merasa bahwa batas kemampuan lompatnya hanya setinggi kotak korek api.
Sang kutu pun hidup seperti itu hingga akhir hayat. Kemampuan yang sesungguhnya tidak tampak. Kehidupannya telah dibatasi oleh lingkungannya.

Sesungguhnya di dalam diri kita juga banyak kotak korek api. Misalnya anda memiliki atasan yang tidak memiliki kepemimpinan memadai. Dia tipe orang
yang selalu takut tersaingi bawahannya, sehingga dia sengaja menghambat perkembangan karir kita. Ketika anda mencoba melompat tinggi, dia tidak
pernah memuji, bahkan justru tersinggung. Dia adalah contoh kotak korek api yang bisa mengkerdilkan anda.

Teman kerja juga bisa jadi kotak korek api. Coba ingat, ketika dia bicara begini, "Ngapain sih kamu kerja keras seperti itu, kamu nggak bakalan
dipromosikan, kok." Ingat! Mereka adalah kotak korek api. Mereka bisa menghambat perkembangan potensi diri Anda.

Korek api juga bisa berbentuk kondisi tubuh yang kurang sempurna, tingkat pendidikan yang rendah, kemiskinan, usia dan lain sebagianya. Bila semua
itu menjadi kotak korek api maka akan menghambat prestasi dan kemampuan anda yang sesungguhnya tidak tercermin dalam aktivitas sehari-hari.

Bila potensi anda yang sesungguhnya ingin muncul, anda harus take action untuk menembus kotak korek api itu. Lihatlah Ucok Baba, dengan tinggi tubuh yang di bawah rata-rata ia mampu menjadi presenter di televisi.
Andapun pasti kenal Helen Keller. Dengan mata yang buta, tuli dan "gagu"
dia mampu lulus dari Harvard University . Bill Gates tidak menyelesaikan pendidikan sarjananya, namun mampu menjadi "raja" komputer. Andre Wongso,
tidak menamatkan sekolah dasar namun mampu menjadi motivator nomor satu di Indonesia .

Contoh lain mantan Meneg BUMN, Bapak Sugiharto, yang pernah menjadi seorang pengasong, tukang parkir dan kuli di Pelabuhan. Kemiskinan tidak
menghambatnya untuk terus maju. Bahkan sebelum menjadi menteri beliau pernah menjadi eksekutif di salah satu perusahaan ternama.

Begitu pula dengan Nelson Mandela. Ia menjadi presiden Afrika Selatan setelah usianya lewat 65 tahun. Kolonel Sanders sukses membangun jaringan restoran fast food ketika usianya sudah lebih dari 62 tahun.

Nah, bila anda masih terkungkung dengan kotak korek api, pada hakekatnya anda masih terjajah. Orang-orang seperti Ucok Baba, Helen Keller, Andre Wongso, Sugiharto, Bill Gates dan Nelson Mandela adalah orang yang mampu menembus kungkungan kotak korek api. Merekalah contoh sosok orang yang merdeka, sehingga mampu menembus berbagai keterbatasan.

BREAK YOUR BORDER . . . . TOUCH THE SKY . . . . !

(sumber: milis tetangga)

 

 

[tatasutabri/080710/sentra.edukasi.anak.bangsa]

Visit MY BLOG :  tatasutabri.webnode.com

1 | 2 >>